BANDUNG
Hari ini, Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung menggelar pengukuhan 27 Kader Kesehatan yang telah berhasil menyelesaikan pelatihan khusus di bidang kesehatan.
Upacara pengukuhan ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Perempuan Bandung, Yekti Apriyanti.
Beliau memberikan amanah kepada para kader untuk menjadi perpanjangan tangan petugas kesehatan dalam upaya pencegahan penyakit menular di lingkungan Lapas.
Para kader kesehatan ini tidak hanya dilatih dalam pengetahuan dan keterampilan medis dasar, tetapi juga diharapkan dapat menjadi contoh teladan dalam menerapkan pola hidup sehat.
Mereka akan berperan aktif dalam mengedukasi sesama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), serta memotivasi mereka untuk menjaga kesehatan dan mencegah penyebaran penyakit.
Harapan besar disematkan kepada para kader ini untuk membawa perubahan positif dalam lingkungan Lapas, memperkuat kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental, serta membantu menciptakan atmosfer yang lebih sehat bagi seluruh WBP.(red)