Jelang Pilkada Serentak, Bawaslu Jabar Berikan Sosialisasi bagi Warga Binaan Lapas Perempuan Bandung

PORTAL AGARA MEDAN

- Redaksi

Rabu, 16 Oktober 2024 - 23:40 WIB

605 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG

Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 di seluruh Indonesia, Bawaslu Jawa Barat bersinergi dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat untuk memberikan sosialisasi pengawasan partisipatif bagi warga binaan di Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung, Rabu (16/10/2024).

Acara ini diikuti oleh 250 orang warga binaan perempuan sebagai bentuk komitmen untuk memastikan seluruh lapisan masyarakat, termasuk warga binaan, dapat berkontribusi dalam memperkuat demokrasi.

Dengan tema “Warga Binaan Berdaya, Demokrasi Terjaga”, acara ini dibuka dengan sambutan dari Kadiv Administrasi Kanwil Kemenkumham Jabar, Itun Wardatul Hamro, yang mewakili Kepala Kanwil.

Dalam sambutannya, Itun menekankan pentingnya peran pengawasan partisipatif yang melibatkan warga binaan sebagai wujud tanggung jawab bersama dalam menjaga Pilkada agar berjalan adil dan bebas dari pelanggaran.

Sosialisasi ini dibuka secara resmi oleh Koordinator Divisi Pencegahan dan Partisipasi Masyarakat Bawaslu Jawa Barat, Nuryamah, yang mewakili Ketua Bawaslu Provinsi Jabar.

Nuryamah dalam penyampaian materinya menegaskan bahwa setiap individu, termasuk warga binaan, memiliki hak untuk berpartisipasi dalam pengawasan pemilu.

Ia mengajak para peserta untuk turut aktif dalam setiap tahapan Pilkada sebagai bagian dari upaya menjaga demokrasi yang sehat.

Selain itu, Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM Bidang Hubungan Luar Negeri, Carman Ansari Ear Latif, juga hadir sebagai narasumber.

Ia menyampaikan bahwa negara memiliki kewajiban melindungi hak politik setiap warga negara, termasuk warga binaan, baik dalam memilih maupun berpartisipasi dalam pengawasan pemilu.

Kalapas Perempuan Kelas IIA Bandung, Yekti Apriyanti, beserta jajarannya menyambut baik inisiatif ini.

Yekti berharap sosialisasi ini memberikan pencerahan dan informasi aktual kepada warga binaan, sehingga mereka memiliki kesadaran politik yang lebih baik dan dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijaksana pada Pilkada mendatang.(AVID/rel)

Berita Terkait

Kepemimpinan Tegas Maju Amintas Siburian, Rapat Pemilihan MKNW dan MPWN Kalteng Berjalan Sukses
Pertemuan Dharma Wanita Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung Dimeriahkan Dengan Arisan dan Doorprize
Lapas Perempuan Bandung Tingkatkan Pengawasan Melalui Evaluasi dan Penerapan SOP
Kakanwil Maju Amintas Siburian Optimis Bawa Kanwil Kalteng Menuju WBBM
Kaesang Pengarep Putra Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo Siap Turun Gunung Memenangkan Pasangan Bintang – Faisal Nomor Urut 4
Optimalisasi Dapur dan Poliklinik, Lapas Perempuan Bandung Studi Tiru ke Lapas Kelas IIA Garut
Kemenkumham Kalteng Komitmen Jaga Nilai Pancasila di Hari Kesaktian Pancasila 2024
Dihadiri Kalapas Perempuan Bandung Yekti Apriyanti, Sinergi dengan Aparat Hukum adalah Kunci Pemasyarakatan Maju

Berita Terkait

Rabu, 16 Oktober 2024 - 16:55 WIB

Petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Ikuti Sosialisasi Latihan Kesiapsiagaan dan Evakuasi Bencana Alam

Rabu, 16 Oktober 2024 - 09:22 WIB

Optimis Raih WBBM, Kanwil Kemenkumham Kalteng Hadapi Evaluasi Wawancara oleh TPN

Selasa, 15 Oktober 2024 - 20:21 WIB

Lapas Perempuan Bandung Siap Gelar Sosialisasi Bawaslu: Langkah Meningkatkan Kesadaran Politik Warga Binaan

Senin, 14 Oktober 2024 - 20:57 WIB

Dikenal Licin, Pencuri Sepeda Motor Berhasil Ditangkap Polrestabes Medan

Senin, 14 Oktober 2024 - 16:41 WIB

Minggu Kasih, Polda Sumut Kunjungi Gereja GKPI Jemaat Khusus Sentosa

Senin, 14 Oktober 2024 - 01:10 WIB

Pelantikan DPC GRIB Jaya Medan Sukses, Hercules Rosario Marshal Tekankan Sinergi dengan Pemerintah

Jumat, 11 Oktober 2024 - 22:14 WIB

Rutan Kelas IIB Pangkalan Brandan Bangkitkan Semangat Nasionalisme Melalui Nobar Timnas

Jumat, 11 Oktober 2024 - 20:37 WIB

Ikuti Penguatan Satuan Kerja Menuju WBBM, Kanwil Kemenkumham Kalteng Mantapkan Persiapan

Berita Terbaru