Kalapas Binjai Hadiri Upacara & Syukuran Peringatan Hari Bhayangkara Ke 78

PORTAL AGARA MEDAN

- Redaksi

Senin, 1 Juli 2024 - 20:25 WIB

6048 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BINJAI

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Binjai turut serta dalam Upacara dan Syukuran yang diselenggarakan di Lapangan Bhayangkara (Sepakbola) Polres Binjai pada Senin (01/07/2024).

Dengan mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”. Kapolres Binjai, AKBP Rio Alexander Panelewen S.I.K., memimpin upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-78 yang diawali pemeriksaan pasukan dan pengucapan Tribrata Polri. AKBP Rio mengatakan, upacara ini merupakan rangkaian kegiatan untuk memperingati hari lahir Polri yang sudah memasuki usia ke 78 tahun.

Upacara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh Walikota Binjai, Dandim 0203/Langkat, Danyon Arhanud 11/WBY, Danyon Raider 100, Kejaksaan Negeri Binjai, serta pejabat tinggi Polres Binjai, pejabat pemerintahan daerah, dan berbagai instansi terkait.

Kalapas Kelas IIA Binjai, Theo Adrianus, A.Md.I.P.,S.H.,M.H juga turut mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke- 78 untuk Polri, “Selamat Hari Bhayangkara ke- 78 tahun 2024, Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas. Semoga Polri semakin maju dan sinergi antara aparat penegak hukum, Lapas dan Polri dapat semakin baik dalam memberikan pelayanan kepada Masyarakat” Ucapnya.

Sinergitas ini dinilai penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Binjai serta mendukung pelaksanaan tugas pemasyarakatan secara efektif. Usai pelaksanaan upacara, acara dilanjutkan dengan syukuran dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke- 78.(ruben)

Berita Terkait

FPI Kota Binjai Angkat Bicara Terkait Aksi Demo FUI-SU Amanar, Ini Katanya!!
Theo Adrianus Saksi Momen Bersejarah Perkembangan Gerakan Pramuka di Binjai, Mabicab dan Kwarcab Priode 2023-2028 Dilantik
Kalapas Binjai Hadiri Launching Program UHC Pastikan Akses Kesehatan Adil
Kalapas Binjai Buka Pelatihan dan Penguatan Kader Kesehatan Bagi WBP
Perkuat Sinergitas Bersama Forkopimda, Kalapas Binjai Hadiri Silaturahmi Perbakin Kota Binjai
Kalapas Theo Adrianus Jadi Narasumber Dalam Talkshow  Menuju Binjai Zero Stunting
Ketum Serikat Pekerja PT PLN (Persero) Abrar Ali : Eloknya, Pembahasan RUU EBET Dilanjutkan Pada Masa Rezim Baru
Bangun Tim Solid, Lapas Binjai Gelar Family Gathering

Berita Terkait

Kamis, 31 Oktober 2024 - 09:27 WIB

Kuatkan Koordinasi dan Kerja Sama Tiap Bagian, Rutan Perempuan Medan Gelar Rapat Dinas

Rabu, 30 Oktober 2024 - 16:39 WIB

Nimrot Sihotang: Pelatihan Sablon di Lapas Pancur Batu Jadi Langkah Nyata Dukung UMKM

Rabu, 30 Oktober 2024 - 14:00 WIB

Lapas Narkotika Pematangsiantar Kontrol Bangunan dan Branggang Dukung Program Ketahanan Pangan

Rabu, 30 Oktober 2024 - 09:25 WIB

Petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Laksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024

Selasa, 29 Oktober 2024 - 18:51 WIB

Zulkifli: PT Mercu Buana Pernah Ingin Beli Tanah Hardjo B di Helvetia

Selasa, 29 Oktober 2024 - 09:09 WIB

Didasari Mata Kuliah Klinik Antikorupsi Bimbingan Dr. Aflah, SH., M. Hum, Mahasiswa FH USU Bentuk Generasi Muda Anti Korupsi, Edukasi Siswa SMAN 2 Medan

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:22 WIB

Semangat Tanpa Batas! Lamoria dan Persit Secapa AD Bertanding Voli di Lapas Perempuan Bandung

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 19:21 WIB

Mobil Nikholas Ringsek Ditabrak Mobil Anak Mantan Ketua DPRD Medan

Berita Terbaru